MTs Negeri Tambak
Rabu, 05 Oktober 2011
Peningkatan Kualitas Guru
Kementerian Agama merupakan salah satu lembaga yang bertanggung jawab terhadap perkembangan dunia pendidikan terutama pendidikan madrasah. Guru menjadi penggerak pendidikan yang sangat penting. Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan sikpa guru, maka Kementerian Agama melalui Balai Diklat Keagamaan menyelenggarakan Diklat Guru Mata Pelajaran TIK MTs berjenjang tingkat lanjut selama sepuluh hari (tanggal 19 s.d 28 September 2011)
Minggu, 21 Agustus 2011
Marhaban Yaa Romadhon
Alhamdulillahirobbil'alamin, itulah yang patut kita ucapkan menyambut datangnya bulan Romadhon. Bulan yang penuh rahmat dan ampunan serta pemberian hadiah berupa pembebasan dari api neraka bagi umat Islam yang menjalankan puasa dengan mengaharap Ridho Alloh dan menjaga puasanya dari hal-hal yang dapat merusak puasa.Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Tambak sebagai salah satu lembaga pendidikan dasar di Kementerian Agama pun tidak akan melewatkan bulan ini dengan percuma. Serangkaian kegiatan yang tidak ada pada hari-hari biasa selain Romadhon, sudah disusun agar bulan ini menjadi lebih bermakna.Peserta didik setiap pagi mengawali kegiatan pembelajaran dengan tadarus Al qur'an yang dimulai dari Juz pertama. Selanjutnya peserta didik mengikuti kegiatan belajar mengajar sesuai jadwal yang telah ditentukan. Selam bulan Romadhon, peserta didik juga dilatih untuk dermawan, menyisihkan sebagian hartanya untuk diinfakkan. Setelah terkumpul, di akhir Romadhon infak tersebut akan diberikan kepada fakir miskin di daerah sekitar Madrasah dan peserta didik yang kurang beruntung. Selain kegiatan di atas, setiap Kamis juga ada pengajian untuk peserta didik untuk menambah ilmu agama sehingga diharapkan dapat meningkatkan amal sholeh dalam kehidupan sehari-hari.Tak kalah dengan peserta didik, bapak ibu guru juga mengistimewakan bulan ini dengan infak Romadhon dan pengajian yang semoga bisa menjadi renungan sehingga hati kita menjadi lebih peka dan senantiasa meningkatkan ibadah kita kepada Alloh swt.
Langganan:
Postingan (Atom)